Dataset & Dashboard Excel

Kini anda dapat memiliki data hasil riset konsumen dan riset industri dalam format excel berupa dataset dan dashboard dengan harga terjangkau, eksklusif tersedia di Indonesia Data.

Memperkenalkan Produk Digital - Dataset & Dashboard Excel

Anda dapat memiliki data hasil riset konsumen dan riset industri dalam format excel berupa dataset dan dashboard dengan harga terjangkau.

Tampilan Dataset & Dashboard

Penjelasan Singkat

Data yang anda dapatkan berupa dokumen file dalam format Excel (.xlsx) yang mana didalamnya terdapat dua sheet yakni Dataset dan Dashboard.

  • Dataset adalah kumpulan data kuantitatif yang telah diolah dan diverifikasi oleh tim peneliti kami. 
  • Dashboard adalah grafik hasil olahan dari Dataset.

Dalam sheet Dataset, data kuantitatif yang dihadirkan berupa angka dan terdapat klasifikasi berdasarkan kolom indikator. Kolom indikator ini menyesuaikan judul data. Pada umumnya kolom indikator terdiri atas Brand/Merek, Total, Kota, Usia, Gender dan SES.

Dalam sheet Dashboard, kami telah membuat grafik olahan standar dari Dataset. Grafik ini memudahkan anda untuk membaca dan menganalisa data yang ada. Sheet Dashboard juga menyediakan fitur slicer yang dapat memberikan anda tampilan grafik berdasarkan Brand/Merek.

Contoh Dataset

Contoh Dataset dari Market Share Minuman Isotonik 2019.

Contoh Dashboard

Dashboard Total (%)

Grafik 1 adalah contoh Dashboard Total dari Market Share Minuman Isotonik 2019.

Dalam grafik ini kita dapat melihat merek dari minuman isotonik yang paling banyak dikonsumi oleh masyarakat Indonesia (market share).

Contoh tampilan ini tidak memuat detail angka dari masing-masing merek yang disebut. Ketika anda sudah membeli datanya, maka anda mendapatkan detail angka dalam kesatuan file dokumen yang dibeli.

Grafik 2 adalah contoh Dashboard Kota dari Market Share Minuman Isotonik 2019.

Terlihat di sini, kita dapat melihat distribusi merek dari minuman isotonik berdasarkan kota.

Kota yang ditampilkan adalah kota besar di Indonesia yang merupakan sampel riset kami.

Dashboard Kota (%)

Dashboard Usia (%)

Dashboard Gender (%)

Dashboard SES (%)

Selain dari Dashboard Total dan Dashboard Kota, data yang anda dapatkan juga berdasarkan demografi Usia, Gender dan SES (Socio-Economic Status). 

5 grafik di atas merupakan indikator yang menjadi standar riset kami. Data yang anda beli adalah data yang sudah diolah dan diverifikasi sehingga anda dapat langsung mempergunakannya tanpa perlu penyuntingan dan analisis tambahan.

Dengan membeli data ini, anda juga dapat melakukan self-customized data sesuai dengan kebutuhan dan keinginan.

Manfaat & Keuntungan

Kemudahan Ada Dikendali Anda

Dengan dataset yang lengkap, anda bisa dengan leluasa untuk membuat visual data yang lebih menarik.

Harga Mulai Dari Rp49.000,-

Temukan ribuan data hasil riset konsumen dan riset industri dalam format Excel berupa dataset dan dashboard dengan mengunjungi tautan di bawah ini.
Login
X